Sibolga – BUSER POS. Mempererat Silaturahmi, Polres Sibolga Olahraga Bersama.
Polres Sibolga mengadakan kegiatan olahraga bersama dengan Instansi Terkait dan Masyarakat di Halaman Apel Polres Sibolga, Jalan Dr. Fl. Tobing Sibolga, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga, Sabtu (22/06/2024), pukul 07.00 WIB sampai Selesai.
Baca juga :
Kegiatan ini dpimpin langsung oleh Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Waka Polres Sibolga KOMPOL Diarma Munthe, S. H, para Kabag, Kasat, Kasubbag, Kasi, Perwira, Bintara, ASN, Bhayangkari Cabang Sibolga serta PHL Polres Sibolga. Selain itu, kegiatan ini juga di ikuti oleh para Perwakilan Instansi terkait dan Masyarakat.
Sebelum melaksanakan senam pagi bersama, Kapolres Sibolga memberikan arahan kepada seluruh peserta. Dalam arahannya, beliau menyampaikan salam dan ucapan terima kasih kepada semua yang hadir.
Kapolres Sibolga mengungkapkan kebahagiaannya dapat melaksanakan olahraga bersama di Halaman Apel Polres Sibolga. Sebelum melaksanakan olahraga Senam, dlaksanakan jalan santai, kemudian senam dan sarapan pagi bersama, terakhir Lucky Draw.