Jambi – BUSER POS. Gubernur dan Seluruh Pejabat Jambi Jalani Tes Urin.
Seluruh pejabat eselon II dan eselon III Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi mendadak menjalani tes urine di Ruang Pola Kantor Gubernur Jambi, Rabu (17/07/2024).
Tes urine ini dijalani pejabat eselon II dan III Pemprov Jambi usai mengikuti Upacara/Apel Peningkatan Nasionalisme dan Kedisiplinan ASN serta Menuju Jambi Bersinar (Bersih dari Narkotika) di Lapangan Depan kantor Gubernur Jambi.
Tes urine ini juga dijalani Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi Dr. H. Sudirman, SH, MH dan seluruh pejabat eselon II dan pejabat eselon III di lingkup Pemprov Jambi.
Baca juga :
Usai menjalani tes urine, Al Haris dan Sekda Sudirman hasilnya negatif narkoba. Al Haris juga mengajak kepada daerah Bupati dan Walikota di Jambi untuk menjalani tes urine terhadap pejabat dan pegawainya.
“Saya himbau kepada Bupati dan Wali Kota untuk menjalani tes urine terhadap pejabat dan pegawainya,” kata Al Haris.